Jakarta (Redaksi Nusa) – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), memberikan penyegaran kepada aplikasi layanan My Mitsubishi Motors ID (MMID) serta kanal digital lainnya yang dimiliki MMKSI guna memberikan kemudahan kepada para pelanggannya.
“Peningkatan yang kami lakukan untuk MMID maupun kanal digital lainnya, seperti Mitsubishi Motors Virtual Assistance (MIRA), Website, Sosial Media, dan Mitsubishi Motors Adventure Team (MiMate), in sebagai upaya untuk memastikan konsumen Mitsubishi Motors dimudahkan dengan layanan terintegrasi yang mulus dari keseluruhan aspek,” kata Deputy Head CX Group PT MMKSI, Ilham Iranda Syahputra di ICE BSD, Tangerang, Jumat.
Penyegaran ini dilakukan karena semakin banyaknya pertimbangan dan juga kebutuhan, yang diinginkan oleh konsumen Mitsubishi saat ini, Tidak hanya itu saja, penyegaran perangkat digital yang dimiliki oleh MMKSI juga agar bisa merespon kebutuhan konsumen secara cepat dan tepat.
MMID yang sudah ada sejak 2017 lalu ini, sudah diunduh sebanyak lebih dari 400 ribu pengguna baik dari App Store, maupun Google Play. Perangkat digital ini juga mendapatkan rating yang cukup positif dari para penggunanya yakni 4,7/5 di Google Play – sistem operasi Android, dan 4,8/5 di App Store – sistem operasi iOS.
Baca juga: MMKSI hadirkan dua model yang disegarkan di GIIAS 2024
Baca juga: PT MMKSI resmi mendirikan diler terbarunya di Pulau Madura
Pembaharuan yang dilakukan oleh MMKSi untuk perangkat aplikasi ini meliputi user interface (UI), maupun user experience (UX), menjadi lebih segar dan informatif sehingga memudahkan konsumen saat bernavigasi dan menggunakan aplikasi tersebut.
Pembaharuan yang dilakukan oleh PT MMKSi untuk aplikasi ini terdapat lima hal, seperti tampilan homepage yang baru, service booking real time, Menu baru “Aktivitas”, Explore car dan juga pengelompokan notifikasi.
Untuk tampilan halaman utama, MMID ini hadir dengan desain yang memudahkan para konsumen atau pengguna untuk mendapatkan berbagai informasi dari fitur My Vehicle, sebagai menu yang dapat menginformasikan berbagai hal tentang kendaraan pemilik.
Informasi tersebut meliputi berbagai aspek seperti last & next service info, informasi status garansi, dan sharing VIN info. Untuk akses yang lebih mudah MMKSI juga melakukan penyesuaian bottom bar, yang terdiri dari Home, Aktivitas, MiMate, dan MIRA.
Fitur Booking Real Time yang dihadirkan dari aplikasi ini semakin memudahkan para konsumennya dalam mengintegrasikan jadwal ketersediaan diler secara langsung, sehingga konsumen dapat lebih mudah memilih slot, lokasi diler, dan jadwal servis.
yang ketiga adalah menu baru dari aplikasi ini, yakni “Aktivitas”. Fitur ini dapat menampilkan riwayat berbagai aktivitas yang pernah dilakukan maupun yang sedang berjalan, yang meliputi credit simulation, test drive, pesanan kendaraan, service booking, emergency service-bengkel siaga 24 jam, dan penggunaan kupon.
“Explore Car” fitur ini juga memberikan kemudahan kepada para penggunanya untuk membandingkan dengan dua kendaraan Mitsubishi yang mereka pilih secara side to side.
Tidak hanya itu saja, fitur ini juga memungkinkan pemilik untuk bisa terhubung dengan fitur Download brochure, compare car, simulasi kredit, hingga melakukan kegiatan test drive.
Fitur yang juga ditingkatkan untuk aplikasi adalah membagikan notifikasi secara kompak. Fitur pengelompokan notifikasi ini merupakan upaya MMKSI untuk meningkatkan personalisasi pengguna, notifikasi dikelompokkan menjadi 4 bagian, yaitu “Untukmu”, “Kendaraan”, “Pesanan”, dan “MiMate”.
Baca juga: Mitsubishi targetkan penjualan 100 ribu unit kendaraan di tahun 2024
Baca juga: Mitsubishi All New Triton versi Indonesia dirancang untuk medan berat
Baca juga: Keunggulan yang ditawarkan oleh Mitsubishi XForce
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Zita Meirina
Copyright © Redaksi Nusa 2024